Honda Brio dan Penampakannya :)

07.05 Donny 0 Comments

Sebenarnya Honda Brio pernah dimunculkan pertama kali di IIMS 2010 dalam bentuknya yang masih konsep. Honda kemudian menghadirkan lagi Brio di IIMS 2011 dalam model yang sama di Thailand.

Dan setelah melalui tes pasar yang cukup lama,  Honda Prospect Motor (HPM) akhirnya akan mengumumkan peluncuran varian Honda Brio. Hatchback terbaru ini akan resmi diluncurkan pada, Kamis 2 Agustus 2012.

Dari penelusuran, Brio rencananya akan disediakan dalam 2 tipe untuk konsumen di Indonesia yakni S dan E dengan 4 varian yakni 1.300 cc S/AT, 1.300 S M/T, 1.300 E A/T, dan 1.300 E M/T.

Honda Brio untuk Indonesia ini berbeda dengan Brio yang dipasarkan di Thailand. Di sana Brio dijual dengan mesin 1.200 cc.

Honda pernah menegaskan Brio Indonesia dibangun dengan spesifikasi khusus sehingga berbeda dari Brio di pasar otomotif Thailand dan India.

Demi tujuan tersebut Honda Brio di Indonesia akan menggunakan rangka G-Con dan ACE, serta sistem ABS. Fitur airbag untuk penumpang dan pengendara pun kabarnya bakal dipasang.


Bagi yang belum pernah melihat penampakan dari Honda Brio, berikut adalah bentuk exterior dan interior dari si mungil yang sporty, safety, dan unique... :)

 Exterior Honda Brio

Interior Honda Brio

You Might Also Like

0 komentar: